Magelang Mnews.id – Program vaksinasi di beberapa daerah masih kurang optimal, salah satunya di Kabupaten Magelang, hal itu menjadi perhatian khusus bagi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk melakukan percepatan vaksinasi terutama di kawasan wisata Candi Borobudur.
Ganjar Pranowo, selaku Gubernur Jawa Tengah melakukan kunjungan untuk memantau jalannya proses vaksinasi di kawasan wisata Borobudur, Minggu (26/9)
“Percepatan vaksinasi di kawasan Borobudur perlu digalakkan untuk membantu para pelaku wisata, selain itu ada event besar yang akan digelar di Borobudur.” Jelasnya
Event besar yang dimaksud adalah Tour De Borobudur (TDB) ajang balap sepeda, dan Borobudur Marathon tingkat internasional.
“Sebelum melaksanakan event besar itu, vaksinasi harus dipercepat agar masyarakat bisa terlindungi. Selain itu kami berharap agar wisata di Borobudur bisa bangkit.” Imbuhnya
Vaksinasi di Jawa Tengah, Ganjar menjelaskan hingga hari kemarin sudah ada 11,1 juta warga sudah melakukan vaksinasi pertama dan 5,5 juta warga sudah melakukan vaksinasi tahap dua.
di sisi lain warga sangat antusias dengan adanya vaksinasi yang menargetkan 10.000 orang ini. Selain pelaku wisata banyak juga siswa dari beberapa sekolah yang mengikuti vaksinasi, salah satunya Winda.
“Seneng banget sudah bisa vaksin, semoga sekolah bisa segera tatap muka sudah lama tidak bertemu dengan teman-teman.” Ungkapnya
Antusiasme lain diungkapkan Wigati (48) salah satu pedang di kawasan Borobudur yang mengaku dagangannya sepi pembeli selama pandemi ini dan berharap wisatawan bisa kembali datang dan kondisi semakin membaik.
Hal tersebut dibenarkan oleh Steven Rouf, salah satu relawan dari PMII yang tergabung dalam tim Mafindo, bahwa antusiasme warga sangat tinggi dilihat dari antrean panjang dari pagi hingga sore hari.