News

Seorang Tergeletak di Jalan, Petugas Berpakaian Astronot Datang Membawa Ambulan

By Sholahuddin al-Ahmed

May 03, 2020

Magelang Mnews.id – Semalam Minggu (3/5) tiba-tiba seorang tergeletak di pinggir jalan. Tak lama kemudian ambulan datang, petugas mengenakan pakaian ala astronot (Alat Pelingdung Diri-APD) turun dari ambulan mendekati korban.

Mereka dengan cekatan memeriksa korban dan tak lama kemudian mengevakuasi memhawa ke mobil ambulan dan dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Evakuasi korban ke Rumah Sakit

Cerita di atas adalah simulasi korban kecelakaan oleh Palang Merah Indonesia Kotq Magelang. Acara simulasi dilakukan tengah malam dan dilakukan 3 kelompok, setiap kelompoknya terdiri dari 5 orang.

“Sekarang ini masih dalam masa Pandemi Covid-19 sehingga dalam penanganan entah itu kecelakaan atau kondisi darurat lainnya. Standartnya memang menggunakan APD,” Kata Kepala Markas PMI Kota Magelang, MY Agung Kurniawan kepala markas PMI.

Standart menggunakan APD, lanjut dia, mematuhi protokol kesehatan. Hal ini juga melindingi petugas.